Saturday, May 27, 2017

Udah tau Faktanya Teleskop Hubble?

GiiSpace - Teleskop Hubble atau dalam bahasa asing adalah Hubble Space Telescope adalah teleskop yang berjasa dalam ilmu astronomi dunia .Pada tahun peluncuran teleskop ini pada tanggal 24 April 1990 terhitung sudah 27 tahun telah mengorbit bumi dan sebagai bagian dari proyek fantastis multi miliaran dolar yang dipimpin oleh NASA dan European Space Agency.

Teleskop Hubble dengan berat kurang lebih 11 Ton ini sangat multi fungsi untuk keadaan di luar sana ,dilengkapi dengan 8 lapis lensa super fokus sehingga dapat melihat objek-objek jauh di luar angkasa sana serta dapat melihat obyek-obyek luar angkasa seperti cahaya inframerah, ultraviolet, cahaya dari badai matahari dan hal hal menakjubkan lainnya.

Berikut Fakta-Fakta Teleskop Hubble

1.Asal Muasal Nama Teleskop Hubble

Nama teleskop hubble ini di ambil dari nama sang penemu atau peneliti yang sudah berjasa dalam pembuatan teleskop ini dan telah membantu memperluas pandangan para Ilmuawan tentang galaksi di alam semesta yang super luas ini.

2.Sudah Menghabiskan Puluhan Tahun Dalam Proses Pembuatan Teleskop ini

Pada tahun 1946 ,tahun dimana rancana pembuatan teleskop hubble ini ,seorang fisikawan terkenal bernama Lyman Spitzer Jr menulis sebuah makalah yang sangat penting yang membahas tentang manfaat atau hal hal yang berbasis di luar angkasa.Ia berpendapat bahwa membuat teleskop untuk mengorbit bumi dan pastinya dapat melihat benda-benda langit tanpa hambatan oleh atmosfer bumi.

3.Tertundanya Peluncuran Hubble

Setelah mega proyek itu di perkirakan selesai dengan waktu kurang lebih 40 tahun,akhirnya teleskop ini akan di luncurkan ,namun siapa sangka musah pun datang yang menimpah pesawat ulang alik Challenger yang meledak saat lepas landas dan menewaskan tujuh astronot NASA.Nah para ilmuan memanfaatkan kesempatan ini untuk melakukan pengecekan ulang dapa teleskop ini apakah ada masalah atau tidak dan untuk membenahi sensitivitas instrumen teleskop dan menyempurnakan perangkat lunak komputer pada stasiun kontrol di bumi.

4.Sedikit Kelalaian dan Berakibat Fatal

Setelah berhasil mengorbit bumi ,teleskop hubble mengirimkan gambar yang ia tangkap ke stasiun utama di bumi ,namun siapa sangka pada hasil jepretan pertamanya mendapatkan kesalahan pada lensa fokus.Akibat kelalaian itu NASA merugi sekitar US$ 1,5 Miliar.

5.Hubble Mengguncangan Dunia

Setelah berhasil memperbaiki kesalahan ,pada tahun 1995 ,Teleskop Hubble berhasil menangkap gambar dari objek terjauh di luar angkasa ,gambar yang mengungkap sejumlah besar galaksi di luar angkasa yang sebelumnya tidak pernah terlihat.

6.Teleskop Hubble Hanya Dapat Menerima Gambar Hitam dan Putih Saja

Seperti gambar di atas merupakan nebula yang di ambil dari teleskop hubble ,coba kalian amati dari proses gambar pertama yang langsung dari teleskop hubble dan coba mandingkan pada hasil akhir di nomor 9 ,tentu bebeda bukan? ,nah itu namanya proses pascaproduksi ,sehingga para ilmuwan membuat beberapa ekspos dari objek menggunakan berbagai macam filter warna yaitu: merah, biru dan hijau untuk menghasilkan gelombang cahaya kemudian di overlay untuk membuat warna dengan komposit tunggal.

7.Teknologi Hubble Dalam Dunia Medis

Teleskop yang melahirkan begitu banyak teknologi-teknologi yang berguna bagi dunia astronomi kini juga berguna di dalam dunia medis yang berfungsi untuk mendeteksi kanker pada tubuh manusia ini di karenakan ,NASA melakukan sedikit perubahan soal kemampuan deteksi Spectrograph ini untuk dapat mendeteksi sel kanker dan termasuk pada jaringan payudara wanita.

8.Teleskop Hubble Akan di Ganti?

Sejak pertama kali di lncurkannya teleskop hubble banyak sekali fenomena-fenomena alam semesta yang telah di tangkap oleh teleskop super ini ,dan pastinya telah membantu proses penelitian dunia astronomi.
Seiring berjalannya waktu ,dunia astronomi juga membutuhkan lebih banyak informasi di dunia astronomi yang mungkin tidak bisa di tangkap oleh teleskop hubble ini.Jadi NASA akan menggantikannya dengan teleskop terbarunya yang bernama James Webb Space Telescope ,teleskop yang mungkin akan di luncurkan pada tahun 2018 ini memakan dana sebesar US$ 9 Miliar yang pastinya memiliki kemampuan lebih baik dari teleskop hubble. (ogi/giispace)

Sekian semoga bermanfaat.


EmoticonEmoticon